Sabtu, 14 September 2013

Lotus Tak Buru-buru Tunjuk Pengganti Raikkonen

Enstone - Lotus merasa kecewa setelah mereka dipastikan kehilangan Kimi Raikkonen pada musim depan. Mereka juga tak akan buru-buru menunjuk pebalap baru untuk menggantikan Raikkonen.

Raikkonen akan membalap di bawah bendera Lotus hanya sampai akhir musim ini. Mulai musim depan, pebalap berkebangsaan Finlandia itu akan kembali memperkuat Ferrari.

Selama dua musim berada di Lotus, Raikkonen terhitung sukses. Musim lalu, dia tujuh kali naik podium dan meraih satu kemenangan. Di akhir musim, dia finis di urutan ketiga klasemen. Sementara itu, pada musim 2013 yang masih berjalan ini, dia sudah menang sekali dan naik podium enam kali.

"Dua tahun lalu, ketika kami memutuskan untuk merekrutnya, cukup banyak orang yang berpikir kami gila. Dan apa yang terjadi pada akhirnya?" tutur prinsipal tim Lotus, Eric Boullier, yang dikutip Autosport.

"Kami sudah bekerja dengan seorang pebalap yang menakjubkan, yang mencetak poin untuk tim pada 27 balapan secara berturut-turut, memenangi dua balapan, memberi motivasi yang sangat tinggi di Enstone, dan punya hubungan sangat baik dengan rekan setimnya."

Boullier mengakui bahwa timnya kecewa karena tak bisa mempertahankan Raikkonen. Tapi, timnya tetap bangga karena kerja sama dengan Raikkonen berbuah manis.

"Tentu saja ini adalah kekecewaan untuk kami semua dan kami yakin Anda akan setuju bahwa Kimi brilian sejak bergabung dengan kami," ujarnya.Next

(mfi/mrp)


View the original article here

Tidak ada komentar:

Posting Komentar