Sabtu, 14 September 2013

Nadal Bawa Spanyol Unggul 2-0

Petenis Spanyol, Rafael Nadal, bersiap melakukan pukulan forehand ke arah Philipp Kohlschreiber dari Jerman, pada babak keempat US Open yang berlangsung di USTA Billie Jean King National Tennis Center, New York, Senin (2/9/2013). | AFP/CLIVE BRUNSKILL/GETTY IMAGESPARIS, KOMPAS.com — Petenis peringkat dua dunia, Rafael Nadal, akhirnya diturunkan di nomor tunggal dan membawa Spanyol unggul 2-0 atas Ukraina di babak playoff Piala Davis Grup Dunia, Jumat (13/9/2013).

Nadal yang pekan ini keluar sebagai juara turnamen Grand Slam AS Terbuka di Flushing Meadows menyumbangkan angka dengan mengalahkan Sergiy Stakhovsky 6-0, 6-0, 6-4.

Nadal sama sekali tidak menunjukkan tanda-tanda kelelahan dalam pertandingan yang dilakukan di permukaan tanah liat yang merupakan favorit Nadal. Ia tampil terlalu kuat buat Stakhovsky, petenis peringkat 92 yang menyingkirkan Roger Federer di Wimbledon, Juli lalu.

"Ini merupakan momen positif dan tahun yang istimewa buat saya. Bahkan mungkin yang terbaik," kata Nadal. "Saya telah bermain di 11 pertandingan final dan memenangi 10 di antaranya."

Spanyol unggul lebih dulu saat Fernando Verdasco mampu membalik ketertinggalan dan mengalahkan petenis peringkat 40 dunia, Alexandr Dolgopolov, 3-6, 6-4, 6-4, 6-2.


View the original article here

Tidak ada komentar:

Posting Komentar