Sabtu, 14 September 2013

Marchisio soal Derby d'Italia

TURINGelandang Juventus, Claudio Marchisio dipastikan tak akan bisa membela timnya pada laga lanjutan Serie A melawan Inter Milan, malam WIB nanti. Namun, pemain langganan Timnas Italia itu memberikan komentarnya jelang laga yang diprediksi akan berlangsung ketat tersebut.

Jelang Derby d’Italia, yang merupakan giornata Ketiga musim ini, Inter dan Juve sama-sama menjadi tim yang masih sempurna. Total, keduanya sama-sama telah mencetak lima gol ke gawang lawan, namun Inter sedikit lebih unggul karena sama sekali belum kebobolan, sedangkan gawang Juve sudah bobol satu kali.

Marchisio mengatakan, Derby d’Italia merupakan laga yang dinanti-nanti oleh para penikmat sepakbola, tidak hanya di Italia tapi juga di kancah Eropa. Dan, pemain yang sempat dipinjamkan ke Empoli itu pun yakin kalau rekan-rekannya tahu bagaimana cara mengatasi tekanan pada laga panas tersebut.

“Saya yakin, tak banyak yang bisa dijelaskan terkait Inter-Juventus. Itu adalah pertandingan yang tak hanya dinikmati di Italia, tapi juga Eropa. Semua pemain tahu bagaimana mempersipakan tantangan ini. Kami akan kuat terlepas dari siapa yang akan bermain,” ujar Marchisio, sebagaimana dilansir situs resmi Serie A, Sabtu (14/9/2013).

Marchisio sendiri belum bisa tampil setelah menderita cedera ligamen saat timnya melakoni laga Supercoppa Italiana melawan Lazio beberapa waktu lalu. Namun, dia mengaku sudah tak sabar untuk bisa kembali bergabung dengan rekan-rekannya dan membantu Bianconeri dalam melakoni laga-laga musim ini, baik di Serie A maupun Liga Champions.  

“Saya tak bisa menunggu untuk bisa kembali ke lapangan. Pemulihan saya berjalan baik dan pekan depan, mudah-mudahan saya bisa kembali ke lapangan untuk menjalani beberapa tes. Itu akan menunjukkan apakah saya siap untuk bergabung dengan rekan-rekan setim atau tidak,” lannjut pemain berusia 27 tahun tersebut. (dit)


View the original article here

Tidak ada komentar:

Posting Komentar