Sabtu, 14 September 2013

Tim Davis Cup Indonesia Kalah Dua Pertandingan

Petenis Christopher Rungkat melakukan selebrasi usai menjadi juara dalam final Garuda Indonesia Tennis Master 2012 mengalahkan Sunu Wahyu Trijati di Lapangan Tenis Hotel Borobudur, Jakarta, Minggu (16/12/2012). Christopher berhasil memgalahkan Sunu dua set langsung (6-3, 6-1). | KOMPAS/HENDRA A SETYAWANKAOHSIUNG CITY, KOMPAS.com - Tim Davis Cup Indonesia menelan dua kekalahan pertama dari Taiwan, pada babak play-off terakhir Grup I Zona Asia, Jumat (13/9/2013), di Kaohsiung Yangming Tennis Courts, Kaohsiung City, Taiwan. Jika besok kalah lagi, Indonesia akan tersingkir ke Grup II.

Wisnu Adi Nugroho mewakili Indonesia pada partai pertama, melawan Huang Liang-chi. Dari peringkat dunia, Wisnu yang kini berada di urutan 1787, jauh tertinggal dari Huang yang berada di urutan 228. Huang mudah saja memenangi pertandingan ini dengan 6-0, 6-1, 6-3.

Indonesia berharap pada Chirstopher Rungkat yang turun pada partai kedua, menghadapi Chen Ti. Christo yang merupakan petenis terbaik Indoensia saat ini, juga tak mampu memberikan perlawanan. Taiwan memimpin 2-0, setelah Chen mengalahkan Christo dengan tiga set langsung, 6-2, 6-3, 6-1.

Pada hari kedua, Sabtu (14/9/2013), kedua negara akan memainkan partai ketiga yakni nomor ganda. Hingga tulisan ini disusun, Elbert Sie/David Agung Susanto masih terdaftar untuk menghadapi Lee Hsin-han/Peng Hsien-yin. Susunan pemain masih bisa berubah sebelum pertandingan besok.

Jika kembali kalah, Indonesia akan langsung turun ke Grup II Zona Asia, pada kompetisi tahun depan. Jika menang, Indonesia masih punya kesempatan bertahan, dengan menyisakan dua pertandingan lagi pada hari ketiga, Minggu (15/9/2013).


View the original article here

Tidak ada komentar:

Posting Komentar